
YahooTrend, Paris - Sedikit demi sedikit layanan aplikasi jejaring sosial besutan Asia mulai merambah Eropa. Seperti apa?
Seperti dilansir dari SCMP, beberapa aplikasi mobile untuk jejaring sosial seperti Line (Jepang) dan WeChat (China) mulai mendapat perhatian di Eropa.
Kedua aplikasi yang layanannya memungkinkan pengguna melakukan panggilan suara gratis, mengirim pesan, foto serta video ini, diproyeksi bisa menyaingi Facebook Mobile, Skype, WhatsApp, dan lain-lain.
Pekan ini, pihak Line keliling Prancis dan Italia untuk mempromosikan aplikasi mobile tersebut, yang kini sudah memiliki 230 juta pengguna di seluruh dunia. [ikh]