
YahooTrend, Jakarta - Nokia Lumia 625 resmi meluncur di Indonesia. Smartphone berbasis Windows 8 ini hadir dengan layar besar, namun dibanderol dengan harga terjangkau.
Seiring tren yang makin mengarah ke ponsel ukuran besar, Lumia 625 pun hadir dengan ukuran besar, yakni 4,7 inci, serta kaya akan layanan musik seperti Nokia Music dan Mix Radio.
"Untuk layanan Nokia Music, kami menghadirkan 18 juta lagu gratis dari artis lokal maupun luar," jelas William Hamilton-Whyte, Presiden Direktur Nokia Indonesia, di sela-sela peluncuran Nokia Lumia 625 di Jakarta, Selasa (8/10).
Sementara Mix Radio merupakan layanan musik cloud dengan fitur streaming online-playlist atau online mix, imbuh Hamilton-Whyte.
Selain musik, fitur unggulan lainnya di Lumia 625 adalah kamera dengan autofocus. Sehingga gambar yang goyang tetap bisa fokus dalam pengambilannya. Kamera ini juga memiliki resolusi lima megapiksel, plus lampu flash.
Untuk aplikasi, Nokia juga turut mendukung karya-karya para developer lokal dengan turut membenamkan Save The Hamster, game yang merupakan asli karya anak bangsa.
Nokia Lumia 625 dijual dengan harga Rp2.999.000 dengan lima pilihan warna cover, yaitu jingga, hijau, kuning, putih, dan hitam.
Spesifikasi Nokia Lumia 625:
- Dimensi 133,3 x 72,3 x 9,2mm
- Bobot 159 gram
- Layar 4,7 inci 480 x 800p, 199ppi
- Chipset Qualcomm MSM8930 Snapdragon
- CPU dual-core 1.2GHz Krait
- GPU Adreno 305
- RAM 512MB
- Memori internal 8GB
- Slot MicroSD hingga 64GB
- Kamera utama 5 megapiksel
- Kamera depan VGA
- Sistem operasi Windows Phone 8
- Baterai 2000 mAh. [ikh]